Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2022

Spanduk Dukung Airlangga Jadi Capres Tolak Mantan Koruptor Jadi Pemimpin di Aceh Bertebaran

Komunalnews.com Spanduk yang bertuliskan mendukung Airlangga Hartarto jadi calon Presiden (Capres) pada Pilpres 2024 bertebaran di Aceh, khususnya dikota Banda Aceh. pada spanduk tersebut juga tertulis menolak mantan koruptor jadi pemimpin di Aceh. Berdasarkan Pantauan spanduk tersebut tersebar dibanyak lokasi. selain itu juga terdapat beberapa baliho yang terpasang rapi ditempat-tempat promosi. Pada spanduk dan baliho yang tersebar itu , tercatat nama Forum Penyelamat Partai Golkar Aceh."Forum Penyelamat Partai Golkar Aceh Mendukung Airlangga Hartarto Jadi Capres 2024 Tapi menolak mantan koruptor Jadi Pemimpin di Aceh." bunyi tulisan di spanduk dan baliho. Bila merujuk kepada sosok Airlangga, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Indonesiai ini adalah Ketua Umum Partai Golkar. Dia digadang-gadang oleh ader partai berlambang pohon beringin untuk maju sebagai Calon Presiden pada Pilpres 2024 Sementara kata-kata Menolak Mantan Koruptor Jadi Pemimpin di Aceh, bisa saja sendiri

Aturan HGB Terbaru 2022, Tanah Bisa Hilang Kalau Tak Diperpanjang, yang Ambil KPR Wajib Tahu Ini!

 Komunalnews.com Sudah tahukah kamu ada aturan terbaru terkait Hak Guna Bangunan (HGB) yang berlaku di 2022 ini? Kalau belum, artikel ini menjadi penting untuk dibaca. Apalagi bagi kamu yang ambil KPR atau Kredit Perumahan Rakyat. Pasalnya, properti yang kamu beli secara kredit tekadang menggunakan sertifikat HGB.  Hak Guna Bangunan (HGB) adalah kewenangan pemerintah kepada warga negara untuk menggunakan lahan yang bukan miliknya. Sertifikat HGB diberikan kepada masyarakat untuk memberdayakan lahan berupa pendirian bangunan atau keperluan lain dalam jangka waktu tertentu. Terkait hal ini Staf Khusus dan Juru Bicara Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR)/BPN Teuku Taufiqulhadi mengatakan bahwa HGB tidak selalu ada di atas tanah negara. Tetapi juga bisa berada di atas tanah hak pengelolaan dan tanah hak milik. Sehingga, jika masa sertifikat HGB berakhir dan belum diperpanjang, maka status tanah akan kembali menjadi milik negara atau perusahaan. “Jadi kalau tidak diperpanjang akan kembali k

Dukung Airlangga Capres 2024, Forum Penyelamat Golkar Tolak Mantan Koruptor Pimpin Aceh

 Komunalnews.com Forum penyelamat Partai Golongan Karya (Golkar) Aceh mendukung penuh, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Indonesia, Airlangga Hartanto maju sebagai Calon Presiden (Capres) 2024 mendatang. Tulisan itu terpampang pada sejumlah titik baliho di Kota Banda Aceh. Diantaranya Simpang empat dekat Kantor Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Aceh dan arah menuju arah Bandar Udara (Bandara) Internasional Sultan Iskandar Muda, Blang Bintang. Pada Baliho tersebut juga bertuliskan, forum tersebut juga menolak mantan koruptor menjadi pemimpin di Aceh.

Usai Kembalikan Uang ke KPK, Sekda Pemkot Bekasi Dipanggil Lagi

 Komunalnews.com KPK melakukan pemanggilan kedua kalinya terhadap Sekretaris Daerah (Sekda) Pemkot Bekasi Reny Hendrawati sebagai saksi di kasus dugaan suap yang menjerat Wali Kota Bekasi nonaktif Rahmat Effendi. Pada pemanggilan pertama, Reny telah mengembalikan sejumlah uang terkait perkara ini ke KPK. "Saksi TPK terkait pengadaan barang dan jasa serta lelang jabatan di Pemerintah Kota Bekasi untuk tersangka RE (Rahmat Effendi)," kata Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri kepada wartawan. KPK juga memanggil lima saksi lainnya, yakni Kabid Pertanahan Dinas Perkimtan Pemkot Bekasi, Heryanto Suparjan; Kasi Pertanahan Dinas Perkimtan Pemkot Bekasi, Usman; Kepala Bagian Keuangan PDAM Tirta Bhagasasi, Joni Purwanto; Lurah Jatiwarna, Karyadi; dan Lurah Jatikarya, Sulatifah. Reny saat itu diperiksa KPK mengatakan telah menerima pengembalian sejumlah uang dari Reny. "Tim penyidik juga menerima pengembalian sejumlah uang dari saksi dan nantinya akan dianalisis lebih lanjut untuk

Friedrich Silaban, "Anak Kesayangan" Bung Karno Perancang Masjid Istiqlal

 Komunalnews.com Masjid Istiqlal merupakan masjid terbesar di Asia Tenggara yang tak hanya memiliki desain megah namun juga menawan. Masjid Istiqlal genap berusia 44 tahun setelah diresmikan oleh Presiden Soeharto pada 1978. Indahnya masjid yang berlokasi di bekas benteng Citadel Belanda ini tak lepas dari tangan dingin sang arsitek Friedrich Silaban. Seperti dikutip dari arsip Kompas, pria kelahiran Bonandolok, Sumatera Utara, ini lahir pada 16 Desember 1912 dan meninggal di Jakarta, 14 Mei 1984, dalam usia 72 tahun. Tak hanya Masjid Istiqal, beberapa gedung hasil rancangannya masih berdiri kokoh hingga sekarang. Di antaranya Bank Indonesia di Jalan MH Thamrin, Gedung Pola di Jalan Proklamasi, Gedung Markas Besar TNI Angkatan Udara di Pancoran, serta Gedung BNI di kawasan Kota. Dia juga merancang beberapa bangunan di Bogor seperti rumah dinas Wali Kota Bogor dan bangunan Sekolah Pertanian Menengah Atas (SPMA) Bogor. Pada tahun 1953, atas perintah Presiden Soekarno, Silaban yang bekerj

Ini Rahasia Prabowo Puncaki Survei Litbang Kompas

 Komunalnews.com Komunalnews merilis survei yang merekam Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto memiliki elektabilitas tertinggi sebagai bakal calon presiden 2024. Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman mengungkap rahasia Prabowo Subianto bisa memuncaki survei elektabilitas. "Saya pikir rakyat sudah cerdas, gaya Pak Prabowo yang nggak suka bikin gimik dan pencitraan justru menarik perhatian mereka. Karena (Prabowo) minim gimik, publik justru lebih terinformasi jika Pak Prabowo fokus kerja membenahi sektor pertahanan," kata Habiburokhman saat dihubungi, Rabu (23/2/2022). Tak hanya itu, Habiburokhman menilai melesatnya elektabilitas Prabowo juga karena keputusannya bergabung ke dalam pemerintahan. Langkah ini, kata dia, mendapatkan banyak apresiasi dari masyarakat. "Di sisi lain, bergabungnya Pak Prabowo di pemerintahan mendapat banyak apresiasi, terlebih di saat pandemi," ujarnya. Anggota Komisi III DPR ini menyebut Prabowo juga ternyata memba

Tolak Pencemaran Batu Bara , Warga Marunda Jakut Minta Bantuan Jokowi

 Komunalnews.com Forum Masyarakat Rusunawa Marunda (F-MRM) mengeluhkan pencemaran debu batu bara yang terjadi sejak 2019 di Wilayah Pelabuhan Marunda, Jakarta Utara. Ketua F-MRM Didi Suwandi meminta atensi Presiden RI Jokowidodo dan Kementrian terkait untuk segera menangani pencemaran debu batu bara tersebut. "Pada dasarnya kita mengeluhkan adanya debu batubara yang melanda ke wilayah kami akibat dari industri batu bara yang ada di Pelabuhan Marunda. Dari tahun 2019 sudah ada pencemaran batubara". Kata Didi Iswandi kepada Wartawan di Rusunawa Marunda,Jakarta Utara. "Jadi Kami berharap pemerintah, dalam hal ini Bapak Presiden,Kementrian Perhubungan, dan Kementrian Lingkungan Hidup untuk mengevaluasi tentang kebijakan adanya Pusat Batu Bara di wilayah kami,"Lanjutnya. Didi menyebutkan, berdasarkan catatannya, Masyarakat merasakan sejumlah efek buruk terhadap kesehatan akibat pencemaran Batu Bara tersebut. Penyakit yang dirasakan masyarakat Marunda meliputi gatal-gatal

Mengapa Tidak Ada yang Menyelamatkan Tsar Nicholas II dari Eksekusi?

 Komunalnews.com Eksekusi keluarga Tsar Nicholas II selalu menjadi misteri hingga kini. Lima anak Nicholas ditembak, dipukul, ditikam, dan kemudian ditembak lagi. Apakah kerabat keluarga Romanov yang tersebar di seluruh Eropa tidak bisa menyelamatkan mereka dari pembantaian ini? Pada 16 Juli 1918 tengah malam, Tsar Nicholas II yang dipenjara, istrinya, dan lima anak mereka dibangunkan. Mereka semua dibawa ke ruang bawah tanah. Polisi rahasia Bolshevik menyerbu masuk, perintah eksekusi pun dibacakan. Tidak lama, rentetan peluru ditembakkan ke arah keluarga itu. Nicholas dan istrinya tewas seketika. ementara anak-anaknya dipukul, ditikam, dan ditembak lagi dan lagi hingga akhirnya tewas. Kekaisaran Rusia pun berakhir seiring dengan kematian semua keturunannya. Meskipun monarkinya digulingkan, Nicholas dan keluarganya memiliki hubungan kekerabatan dengan keluarga kerajaan di Eropa. Ini berkat kebiasaan Ratu Victoria mengatur pernikahan untuk keturunannya di seluruh Eropa. Dalam 15 bulan s

8 BUMN yang Mau Ditutup Erick Thohir

  Komunalnews.com Menteri BUMN Erick Thohir akan terus memperkecil jumlah perusahaan negara. Pembubaran difokuskan pada BUMN yang dipandang tidak efektif secara bisnis dan perusahaan dengan tingkat revenue di bawah standar atau kecil akan diswastanisasikan. "Jumlah BUMN akan semakin kecil, tapi semakin besar food print-nya. Ketiga peran daripada pelayanan BUMN kepada masyarakat semakin maksimal, tentu ini semua ada KPI-nya," ujar Erick dalam unggahan video pendek di akun instagramnya Erick memastikan, penutupan tidak berdampak pada pengurangan karyawan BUMN. Kepastian itu didasarkan pada keyakinan bila efisiensi jumlah anak dan cucu BUMN akan membuat bisnis perusahaan berkembang lebih baik. Berikut adalah 8 BUMN yang akan dilikuidasi. 1. PT PLN Batubara PLN Batubara merupakan anak usaha PT PLN (Persero). Ada sejumlah alasan pemerintah harus dibubarkan perusahaan negara yang bergerak di sektor batu bara ini. 2. PT Industri Gelas (Persero) atau Iglas PT Industri Gelas atau PT I

Airlangga: Pemerintah Alokasikan Rp13 T Dana PEN untuk Infrastruktur Digital Sektor Pariwisata

 Komunalnews.com Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengungkapkan, di tingkat nasional  pemerintah telah mengalokasikan sekitar Rp13 triliun dari dana Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) tahun ini untuk mempercepat pembangunan infrastruktur digital, termasuk di sejumlah destinasi prioritas. "Ini merupakan kebijakan antisipatif terhadap perubahan konsep pariwisata di masa mendatang,” ujar Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dalam acara Kick-Off Tourism Working Group (TWG) G20 Presidensi G20 Indonesia secara virtual Menurut Airlangga, langkah kebijakan ini diambil sebagai bagian dari intervensi yang kuat dan konsisten dari pemerintah untuk membantu pihak-pihak yang terdampak akibat pandemi Covid-19, yang memang sangat dibutuhkan. Berdasarkan data UN World Tourism Organization (UNWTO), pandemi berdampak pada penurunan pendapatan global sekitar 2 triliun dolar AS dari sektor pariwisata. Sementara itu, penurunan traffic pelancong mancanegara

Komisi II DPR Umumkan 12 Nama Anggota KPU-Bawaslu Terpilih untuk Periode 2022-2027

 Komunalnews.com Komisi II DPR telah menetapkan 5 anggota terpilih Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan 7 anggota terpilih Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Periode 2022-2027, pada Kamis (17/2/2022) pukul 01.00 dini hari. Hal tersebut diambil setelah dilakukan uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test), dilanjutkan dengan rapat internal pimpinan Komisi II. Ketua Komisi II DPR Ahmad Doli Kurnia mengungkapkan, berdasarkan musyawarah, maka pihaknya memutuskan sebanyak 7 orang calon anggota KPU terpilih. "Pada akhirnya kita tadi melakukan simulasi berbagai hal berbagai cara, maka kita putuskan kita tetapkan urutan satu sampai 14, di mana 1-7 adalah yang terpilih menjadi calon anggota KPU yang akan dilantik nanti oleh presiden," kata Doli dalam rapat, Kamis. Kemudian, urutan nomor 8-14 calon anggota KPU akan menjadi cadangan apabila nomor urut 1-7 yang terpilih berhalangan. Doli meminta persetujuan kepada para peserta rapat terhadap keputusan tujuh calon anggota KPU terpilih terse

Sambut Pemilu 2024, Dito Ariotedjo: AMPI Panaskan Mesin Sosialisasikan Airlangga Sampai Desa

 Komunalnews.com Ketua Umum Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia, Dito Ariotedjo, menyatakan bahwa organisasinya solid mendukung Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto sebagai capres pada Pilpres 2024 mendatang. Menurutnya, Airlangga memiliki kapasitas untuk menjadi presiden dan memimpin negeri ini. Punya Ketrampilan dan Keuletan “Kita ingin keterampilan dan keuletan beliau mengurus negara ini dalam kapasitas Ketua KC PEN dan Menko Ekonomi serta Ketum Golkar bisa diaplikasikan ke yang lebih tinggi yaitu kepresidenan,” kata Dito saat dihubungi wartawan Panaskan Mesin Dito menuturkan AMPI telah memanaskan mesin untuk menyambut Pemilu 2024. Sejumlah program dilakukan salah satunya mempromosikan Airlangga sebagai calon presiden. Tidak hanya itu, mereka juga terus melakukan konsolidasi organisasi sampai tingkat desa dan menyosialisasikan program Golkar untuk anak muda yang bertajuk Muda Karya Raya. “Dan pastinya semua strategi tersebut ujungnya dipusatkan untuk sosialisasi Pak Airlangga

Seru! 2 Orang Kepala Dinas Pemprov Sultra Baku Pukul di Pelataran Masjid Al Alam Kendari

 Komunalnews.com Dua kepala dinas (Kadis) di Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara (Pemprov Sultra) baku pukul di pelataran Masjid Al Alam Kendari. Kedua kadis ini adalah Ridwan Badallah, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika atau (Diskominfo) Sultra melawan Yusuf Mundu, yang merupakan Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Pemprov Sultra. Aksi tidak terpuji kedua pejabat ini terjadi di pelataran parkir Masjid Al Alam Kendari, Jl Jenderal ZA Sugianto, Kelurahan Kambu, Kecamatan Kambu, Kota Kendari, Provinsi Sultra Usai kejadian, Kadiskominfo Sultra, Ridwan Badallah melaporkan Yusuf Mandu ke Polres Kendari. Laporan itu tertuang dalam surat tanda penerimaan laporan: STPL/79/II/2022/Res Kendari Dalam laporan itu, Ridwan Badallah mengaku dipukul Yusuf Mundu menggunakan tangan kosong. “Korban (Ridwan Badallah), mengalami luka di bibir bagian atas. Sehingga atas kejadian itu korban keberatan dan melaporkan kasus itu ke Polres Kendari,” tandasnya. Kepala Satuan Reserse dan Kriminal (Kasat

Nyaris Setahun, Ahmad Doli Kurnia: Pembahasan RUU Tentang 7 Provinsi Hampir Rampung

 Komunalnews.com Menindaklanjuti Rapat Kerja Pembicaraan Tingkat I antara Komisi II DPR RI, DPD RI, dan pemerintah sebelumnya, Komisi II DPR RI menggelar Rapat Panja tujuh Rancangan Undang-Undang (RUU) tentang Provinsi, yakni Provinsi Kalimantan Selatan, Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, dan Sulawesi Tenggara, dengan Komite I DPD RI, Mendagri, Menkumham, dan Menkeu dalam rangka membahas Daftar Inventaris Masalah (DIM). Ketua Komisi II DPR RI Ahmad Doli Kurnia Tandjung menyampaikan bahwa pembahasan tujuh RUU tentang Provinsi tersebut sudah dibicarakan selama hampir satu tahun. Ada komunikasi yang intensif antara DPR dengan Pemerintah. Bahkan DPR RI juga sudah bertemu dengan para kepala daerah dari ke tujuh provinsi itu, dan sudah mencapai beberapa kesepakatan. “Pembahasan yang pertama adalah kita akan merubah undang-undang yang selama ini ada dan mengatur tujuh provinsi tersebut yang terdiri dari dua undang-undang, kemudian kita akan

Hoaks Bermunculan, Mahfud MD Pastikan Desa Wadas Tenang dan Damai

 Komunalnews.com Banyak informasi dan pemberitaan yang menggambarkan bahwa situasi di Desa Wadas, Kecamatan Bener, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah mencekam, itu sama sekali tidak benar (hoaks). Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD menegaskan bahwa situasi saaat ini dalam kondisi aman dan damai. “Semua informasi yang menggambarkan seolah-olah terjadi suasana mencekam itu sama sekali tidak terjadi. Sebagaimana yang digambarkan terutama di media sosial (medsos), karena Desa wadas dalam keadaan tenang, damai, terutama saat ini,” kata Menko Polhukam saat konferensi pers menyampaikan perkembangan situasi Desa Wadas, di Jakarta, secara daring Menko Polhukam bahkan, mempersilahkan jika ada pihak yang mau datang ke Desa Wadas untuk membuktikan langsung situasi di lokasi itu. “Yang tidak percaya datang kesana siapa saja, dan terbuka,” tegas Mahfud MD. Mahfud MD kembali mengungkapkan, bahwa situasai dan kondisi Desa Wadas, Kecamatan Benar, Kabupaten

Gerakan Jokowi Tiga Periode Menguat, Relawan Jokpro Usulkan Amandemen UUD 1945

 Komunalnews.com Amandemen Undang-Undang (UUD) 1945 menjadi perbincangan publik belakangan ini, hal ini kembali muncul seiring dengan wacana penambahan masa jabatan presiden tiga periode. Kelompok relawan Jokowi-Prabowo Subianto (Jokpro) untuk 2024, mendorong dilakukannya amandemen UUD 1945 dan memperpanjang masa jabatan presiden. Jokpro menilai sangat mungkin terjadi amandemen UUD 1945 untuk masa jabatan Presiden. Dorongan ini dilakukan agar Jokowi bisa maju kembali di Pilpres 2024 berpasangan dengan Prabowo Subianto. Sekretaris Jenderal Jokowi-Prabowo (Jokpro) 2024 Timothy Ivan Triyono mengatakan, secara historis, UUD 1945 tidak hanya diamendemen, tetapi pernah diganti dengan konstitusi lain. “Pada periode 27 Desember 1949 hingga 17 Agustus 1950 berlaku konstitusi Republik Indonesia Serikat (RIS) dan periode 17 Agustus 1950 hingga 5 Juli 1959 berlaku UUD Sementara 1950,” kata Timothy Ivan Triyono Rabu 9 Februari 2022. Dia mengatakan bahwa, UUD 1945 sudah mengalami empat kali amendeme

PLN Siagakan Unit Kerja di Berbagai Daerah Jadi Sentra Mitigasi dan Penanggulangan Bencana

 Komunalnews.com PT PLN (Persero) yang tergabung dalam Satgas Siaga Bencana BUMN yang dibentuk Kementerian BUMN selalu siap di garda terdepan untuk membantu penanggulangan bencana di Indonesia. Menteri BUMN Erick Thohir menjelaskan, berdiri sejak 2021, Satgas Siaga Bencana BUMN merupakan wujud nyata hadirnya BUMN untuk masyarakat, terutama dalam membantu penanggulangan bencana di Tanah Air. “Ini merupakan peran aktif BUMN sebagai wujud hadir di masyarakat. Satgas ini juga merupakan kolaborasi bagi semua BUMN untuk saling bahu membahu melakukan mitigasi dan penanggulangan awal saat bencana terjadi,” ujar Erick. Dengan adanya Satgas ini, lanjut Erick, distribusi bantuan kepada masyarakat jadi lebih cepat. Apalagi, dengan adanya kolaborasi maka penumpukan bantuan bisa diminimalisir. BUMN bergerak bersama untuk memetakan kebutuhan saat bencana bahkan saat pemulihan. “Tahun ini, kita ingin Satgas Siaga Bencana ini juga hadir sampai ke wilayah terbawah. Sebab, keberadaan BUMN ini sangat erat

Menko Airlangga: Indonesia Punya Potensi Besar pada Penyimpanan Emas

 Komunalnews.com Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menuturkan, Indonesia memiliki potensi besar pada penyimpanan emas. Menurutnya, produksi emas oleh smelter PT Freeport Indonesia di Gresik, Jawa Timur memunculkan potensi besar pada sistem perbankan untuk menerima transaksi emas, selain mata uang pada umumnya. Airlangga mengaku, pemerintah merencanakan pembentukan bullion bank atau bank yang bisa menerima emas dalam transaksinya mulai tahun depan. Apalagi, smelter PT Freeport Indonesia di Gresik yang peletakan batu pertamanya dilakukan Presiden Joko Widodo beberapa waktu lalu ditarget mampu memproduksi emas satu ton tiap pekan. Menko Airlangga mengatakan, dengan nilai investasi awal 200 juta dolar AS, smelter PT Freeport di Gresik bisa memproduksi 35 ton emas. "Kalau peluang ini ditangkap dengan bullion bank, tidak perlu lagi kirim emas ke Singapura, karena kebanyakan sekarang dikirim ke Singapura, dari Singapura masuk lagi ke Indonesia,” tutur Airlangga s

Golkar Kukuh Airlangga Bukan Cawapres, Incar Gaet 1 Parpol Kecil

 Komunalnews.com Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar Lodewijk F. Paulus mengatakan Ketua Umum Airlangga Hartarto tak maju di 2024 untuk posisi calon wakil presiden (cawapres). Menurutnya, koalisi yang dibangun Golkar dengan parpol manapun nanti akan tetap Airlangga sebagai capres karena sesuai amanat Musyawarah Nasional (Munas) Golkar pada Desember 2019 silam. Ia juga menekankan bahwa Airlangga bukan sebagai calon wakil presiden (cawapres) di pilpres 2024. "Ya, kita capres, karena itu amanat Munas. Kita enggak bisa [cawapres] itu, itu amanat Munas dan kita di DPR ini pemegang kursi nomor dua terbanyak [di DPR]," kata Lodewijk Dia menjelaskan langkah mengusung Airlangga sebagai capres juga sudah dipertegas kembali dalam Rapimnas dan Rakernas Partai Golkar yang digelar 2020 lalu. Dia berkata, pihaknya tidak boleh itu kita melanggar keputusan Munas atau keputusan Rapimnas tersebut "Jadi kita sudah fokus bagaimana mendorong Pak Airlangga menjadi Capres 2024," ucap Lod

Airlangga, Pangeran Samber Nyawa dan Sunan Lawu

Komunalnews.com saya bersama dua orang dari kelompok kajian strategis Hang Lekir (HL) 717, Rikard Bagun dan Sucipto, datang ke rumah dinas Menteri Koordinator Ekonomi/Ketua Umum Partai Golongan Karya Airlangga di Jalan Widya Candra, Jakarta. Berbagai hal kami bahas, soal ekonomi, sosial, politik dan juga pemilihan presiden 2024. Berbagai argumen dan analisa kami kemukakan. Di tengah perbincangan santai itu, secara bercanda saya sampaikan sebuah ramalan berwarna fatwa kepada Airlangga tahun 2009. "Pak Airlangga akan jadi Ketua Umum Partai Golkar dan akan jadi calon presiden, dan ini terbukti, kan. Ingat, kan, prediksi itu," kata saya sore itu, disambut senyum sederhana Airlangga. Hal menarik lain bagi saya, dalam siaturhami sore hujan itu, ucapan Airlangga menjawab pertanyaan saya, "Apakah Pak Airlangga ada darah biru dari kraton di Jawa Tengah atau Jawa Timur." Airlangga dengan santai menjawab tentang silsilah keluarganya yang berkaitan dengan Ki Ageng Gribig, ulama

Pasang Badan Bela Airlangga di 2024, Aburizal Bakrie: Yang Ganggu, Berhadapan Saya!

 Komunalnews.com Ketua Dewan Pembina DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie siap 'pasang badan' jika ada internal partai yang mengganggu pencalonan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. "Saya akan pasang badan, jika ada internal yang mengganggu pencalonan Airlangga sebagai Capres Golkar. Sekali lagi saya tegaskan jangan ada yang bermain di genderang orang lain. Lebih baik kita bermain genderang kita sendiri. Jadi ingat itu ya, Kita harus solid, karena dengan solid kita dapat meraih kemenangan," kata Aburizal dalam keterangannya di Jakarta Pria yang kerap disapa Ical ini menyatakan, Golkar harus menang pada Pemilu 2024. Setiap kader harus satu tarikan napas guna merebut kembali kejayaan Golkar di Pemilihan Legislatif (Pileg), Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), dan Pemilihan Presiden (Pilpres). Dia menuturkan, elektabilitas Partai Golkar sudah semakin meningkat. Begitu juga dengan elektabilitas calon presiden Golkar yang sudah d

Karyawan Di-PHK Dapat Uang Lebih Banyak jika Cairkan JKP daripada JHT, Ini Hitung-hitungan Airlangga

 Komunalnews.com Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengungkapkan, karyawan yang mengalami PHK akan mendapatkan manfaat yang lebih besar dari klaim Jaminan Kehilangan Pekerjaan (JKP) ketimbang Jaminan Hari Tua (JHT) bagi karyawan yang mengalami pemutusan hubungan kerja (PHK). Ia pun memaparkan simulasi perhitungan manfaat antara JHT dan JKP dengan asumsi pekerja memiliki pendapatan Rp 5 juta dan mengalami PHK di tahun kedua bekerja. Dengan skema JHT, besaran iuran yang dibayarkan yakni 5,7 persen dari gaji. Dengan demikian, iuran yang disetorkan sebesar Rp 285.000 per bulan. Dalam dua tahun, jumlah tersebut mencapai Rp 6,84 juta. Dalam dua tahun, nilai pengembangan diasumsikan sebesar 5 persen atau sebesar Rp 350.000. Dengan demikian, total manfaat yang didapatkan oleh pekerja bila mengalami PHK dan mencairkan JHT dalam waktu dua tahun adalah sebesar Rp 7,19 juta. Sementara itu melalui JKP, uang iuran bulanan yang disetorkan kepada BPJS Ketenagakerjaan ditanggun

Miliki Darah Pahlawan Sunda, Nama Paman Airlangga Hartarto Diabadikan Jadi Nama Jalan Di Sukabumi

Komunalnews.com  Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto ternyata memiliki darah Pasundan. Bukan keturunan biasa, salah satu kerabatnya adalah salah satu pahlawan kemerdekaan. Hal ini diketahui setelah nama uwa atau paman dari Airlangga, yang merupakan pahlawan kemerdekaan asal Jabar yakni, Letnan Kolonel (Letkol) Eddy Sukardi diabadikan sebagai nama jalan di Sukabumi, Jawa Barat. Airlangga menceritakan, Letkol Eddy Sukardi adalah tokoh yang memimpin pertempuran di Tanah Pasundan pada tanggal 9 Desember 1945. "Pertempuran 9 Desember 1945 di Bojongkokosan yang dipimpin oleh Letkol Eddy Sukardi ditetapkan sebagai Hari Juang Siliwangi," ujar Airlangga saat bincang santai bersama tokoh adat Sunda di Jakarta, Kamis (10/2). Menteri Koordinator Bidang Perekonomian ini menyampaikan, Hari Juang Siliwangi guna menghormati jasa sang uwa dan pejuang lainnya, sedianya telah ditetapkan sejak tahun 2004. Sementara itu, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengatakan, dipilihnya nama uwa da

Kepala BP2MI, Benny Rhamdani: Keputusan Airlangga Revisi Regulasi KUR PMI Itu Langkah Revolusioner

 Komunalnews.com Kepala Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI), Benny Rhamdani, mengapresiasi Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto yang telah merevisi Permenko Perekonomian tentang pedoman pelaksanaan Kredit Usaha Rakyat (KUR) bagi pekerja migran Indonesia (PMI). Hal tersebut disampaikan Benny Rhamdani saat menemui Airlangga Hartarto di Kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta, pada Selasa (8/2). "Jujur, tidak berlebihan Permenko, yang Bapak keluarkan ini Permenko yang progresif dan revolusioner. Maka dari itu saya sudah sampaikan ke publik, ini kebijakan yang dahsyat, luar biasa dan ini yang dinantikan oleh kurang lebih 4,4 juta PMI kita," ujar Benny dalam keterangannya, Kamis (10/2). Kata Benny, keputusan Airlangga melakukan revisi Permenko Perekonomian tentang pedoman pelaksanaan KUR bagi PMI dengan bunga yang saat ini 6 persen diberikan di tahap proses penempatan dan disalurkan langsung kepada PMI tanpa melalui lembaga leaders adalah sebuah kebijakan yang harus

Aburizal Bakrie Pasang Badan Buat Airlangga

Komunalnews.com Ketua Dewan Pembina DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie angkat bicara soal pentingnya soliditas dan keutuhan antar kader Golkar disemua tingkatan menjelang Pemilu 2024. Didepan forum Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Golkar Lampung, yang dihadiri Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto, Waketum Dolly Kurnia, Nurul Arifin, Ace Hasan, Ketua Golkar Lampung Arinal Djunaidi, dan seluruh ketua Golkar Kabupaten/kota Pria yang sering disapa ARB (Aburizal Bakrie) ini menyatakan Golkar harus menang pada Pemilu 2024. Setiap kader harus satu tarikan nafas, rebut kembali kejayaan Golkar; Menang Pileg, Pilkada, dan Pilpres. Menurutnya, elektabilitas Partai Golkar sudah semakin meningkat. Begitu juga dengan elektabilitas calon presiden Golkar, yang sudah disepakati bersama yakni Airlangga Hartarto. Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto harus didukung penuh. Dia berharap isu negatif, dan upaya-upaya untuk memecah belah yang dibangun oleh kader maupun kelompok, harus dihindari. Golkar akan kuat ma

Ical Siap Hadapi Siapa pun yang Gembosi Partai Golkar

 Komunalnews.com Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Aburizal Bakrie hadir langsung dalam Rapat Pimpinan (Rapim) dan Rapat kerja (Raker) DPD I Partai Golkar Lampung  Dalam sambutannya, politisi senior tersebut berpesan agar Partai Golkar menang dalam Pemilu 2024, baik Pilpres, Pileg, maupun Pilkada. Ical --sapaannya, mengungkapkan, Pemilu 2024 tidak lama. Sebab itu, Partai Golkar harus sesegera mungkin melakukan persiapan dengan melakukan konsolidasi baik vertikal maupun horizontal.  "Konsolidasi harus dibangun dari tingkat daerah, provinsi, hingga pusat. Saya sengaja fokus dalam konsolidasi karena Itu membutuhkan perhatian yang besar," ungkapnya. Menurutnya, elektabilitas Partai Golkar sudah semakin meningkat. Begitu juga dengan elektabilitas calon presiden Golkar, yang sudah disepakati bersama yakni Airlangga Hartarto. "Jadi apabila ada isu-isu yang coba-coba dikembangkan, baik itu di kalangan internal dan eksternal, secara sembunyi-sembunyi maupun terang-terangan, saya

Produksi Ikan Teri Asin di Pulau Pasaran Capai 1.140 Ton per Tahun, Airlangga Minta Kualitas Pengolahan Ditingkatkan

  Komunalnews.com Sebagai negara maritim, Indonesia memiliki kekayaan biota laut yang melimpah, termasuk komoditas ikan . Selain bisa menjadi berbagai jenis makanan dari olahan ikan segar, ikan tersebut pun dapat diolah menjadi ikan asin. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat volume ekspor ikan asin nasional pada periode Januari hingga November 2021 sebanyak 8,96 juta kg dengan nilai USD93,17 juta. Nilai tersebut meningkat 0,69% dibandingkan periode sama tahun sebelumnya yang sebesar USD92,53 juta. Dalam kunjungan kerja di provinsi Lampung, Sabtu (12/2/2022), Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyempatkan mengunjungi Pulau Pasaran, Kecamatan Teluk Betung Barat, Kota Bandar Lampung. Sebagian populasi penduduk di Pulau Pasaran berprofesi sebagai nelayan dan pengolah ikan asin, khususnya ikan teri asin. Dengan penduduk berjumlah kurang lebih 1.900 penduduk dan 342 Kepala Keluarga di Pulau Pasaran, terbagi atas beberapa kelompok masyarakat, yakni 5 kelompok pengolah