Komunalnews.com
Presiden Joko Widodo (Jokowi) memerintahkan seluruh anak buahnya mengantisipasi gelombang pemudik pada arus mudik libur Lebaran Idulfitri 2023.
Jokowi mengatakan akan ada lonjakan jumlah pemudik tahun ini. Tiga provinsi akan menjadi tujuan utama pemudik, yaitu Jawa Tengah, Jawa Barat, dan Jawa Timur.
"Jawa Tengah ini Pak Gub, Jawa Timur Bu Gubernur, dan Jawa Barat Pak Gubernur, semuanya memang harus bersiap menjelang mudik karena kurang lebih 123 juta masyarakat kita akan bersama-sama mudik," kata Jokowi di Pasar Cepogo, Boyolali, Senin (10/4).
Jokowi mengatakan ada penambahan sekitar 37 juta orang pemudik tahun ini. Pada tahun lalu, total jumlah pemudik sekitar 86 juta orang.
Ia ingin semua kepala daerah bersiap mengantisipasi gelombang pemudik. Jokowi juga memerintahkan kapolri dan sejumlah menteri untuk mengawal pergerakan pemudik.
"Saya sudah memperingatkan menteri perhubungan, Kapolri, menteri BUMN yang menyangkut transportasi laut, para gubernur para bupati dan wali kota betul-betul menyiapkan diri," ujarnya.
"Tol-tol yang konstruksinya sudah selesai ini menjelang lebaran akan dibuka untuk bisa dimanfaatkan dalam rangka mengurangi kemacetan," kata Jokowi menambahkan.
Komunalnews.com
Komentar
Posting Komentar