Komunalnews.com Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI, Airlangga Hartarto mendukung upaya penguatan karakter bangsa serta pengamalan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. Menurutnya ini penting agar anak muda dapat membentengi diri dari ideologi asing. Airlangga menjelaskan saat ini dunia semakin tanpa batas sebagai akibat dari derasnya arus globalisasi. Sehingga batas-batas geografis menjadi semakin kabur. Untuk itu dia menilai pendidikan lewat kurikulum harus dapat membentuk karakter baik bagi para peserta didik. Di acara Sarasehan Nasional Forum Rektor Penguat Karakter Bangsa 2021 bertajuk 'Membangun Karakter Bangsa melalui Pengamalan Pancasila' secara virtual, Kamis (23/12) lalu, Airlangga juga mendorong perguruan tinggi agar tak hanya menjadi tempat pembelajaran akademik. Melainkan dapat ikut berperan dalam pengembangan soft skill. Selain itu juga menjembatani mahasiswa untuk turun langsung ke masyarakat sehingga dapat me
MEDIA POLITIK,EKONOMI,HUKUM,BUDAYA,DAERAH DAN SOSIAL Menguak Informasi dan Fakta